Menu

Mode Gelap
Perkuat Peran Sosial dan Ekonomi Masyarakat, KAI Salurkan Dana TJSL Senilai Rp32,24 Miliar di 2025 KAI Sebut Jalur Hulu Pekalongan–Sragi Kembali Dapat Dilalui, Kecepatan KA Terbatas Genangan Air di Petak Pekalongan–Sragi, KAI Berlakukan Rekayasa Pola Operasi Kritik Ekoteologi terhadap Proses Desakralisasi Alam Legislator PDIP Pemalang Soroti Kualitas Perbaikan Jalan Perintis Kemerdekaan, Sudah Berlubang Bahayakan Pengendara Legislator Tolak Rencana Pemkab Pemalang Berlakukan Outsourcing Non-ASN, Ini Alasannya

Semarang Raya

Sujarwanto Resmi Terima Dukungan dari KONI Kota Semarang

badge-check


					Sujarwanto Resmi Terima Dukungan dari KONI Kota Semarang Perbesar

WARTA NASIONAL – Sujarwanto Dwiatmoko bakal calon Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Jawa Tengah menerima surat dukungan dari Ketua KONI Kota Semarang Arnaz Agung Andrarasmara.

Penyerahan dukungan dilakukan di Restoran Sarempe, Jalan DI Panjaitan, Semarang, pada Sabtu (27/9/2025) malam.

Arnas mengatakan, hal ini menjadi bukti bahwa Kota Semarang bergabung dengan Ketua Pengprov Perpani untuk membangun dan membina olahraga Jawa Tengah.

Dalam sambutan pembukaan, Arnaz menyebut sebenarnya dirinya tidak bermaksud memihak salah satu calon.

Menurutnya, yang terpenting adalah bagaimana membangun prestasi olahraga Jawa Tengah dan nasional. Namun, karena prosedur dan ketetapan organisasi harus memilih, maka ia memutuskan mendukung Sujarwanto.

‘’Kita ini tidak dalam kapasitas siapa melawan siapa, sehingga tidak perlu bersaing sampai adu kekuatan. Yang kita pikirkan adalah menuju prestasi nasional,’’ ujarnya.

Arnaz mencontohkan target Kota Semarang dalam Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jateng.

‘’Kami bukan mengejar juara umum, tetapi bagaimana kita bisa mencetak atlet bagi Jawa Tengah bahkan nasional untuk berprestasi di tingkat internasional, kalau hanya untuk Semarang, terlalu kecil,’’ katanya.

Sementara, Sujarwanto menyampaikan terima kasih atas dukungan dari lima KONI se-Semarang Raya (Kota Semarang, Salatiga, Kabupaten Semarang, Kendal, Demak).

Asisten Ekonomi dan Pembangunan Setda Jateng itu juga ingin mendengar masukan dari KONI Kabupaten/Kota dan Pengprov cabang olahraga.

‘’Kami ingin mendengar saran dan masukan dari teman-teman KONI Kabupaten/Kota serta cabang olahraga. Ini penting untuk menjadi bahan perencanaan dan strategi pembinaan,’’ katanya.

Pada kesempatan itu, Wakil Ketua KONI Kendal, Jaka Pranawa Adi memberikan masukan agar kepengurusan KONI periode 2025-2029 diisi figur-figur yang kapabel.

Kemudian, ia juga ingin agar konsep gotong royong di antara elemen olahraga dapat terjalin.

Konsep gotong royong juga didukung oleh Sekretaris KONI Demak Yudo Astiko.

Ia berharap KONI dapat saling bersinergi untuk membangun prestasi olahraga di Jawa Tengah.***

Baca Lainnya

Jadwal Informasi Layanan Samsat Keliling Semarang, Hari Ini Senin 15 Desember 2025, Buka di Lokasi Ini!

15 Desember 2025 - 08:51 WIB

Informasi Samsat Keliling

Resmi Nahkodai IBCA MMA Kota Semarang, Zainal Petir: Dorong Pemkot Fasilitasi Venue Para Fighter

13 Desember 2025 - 18:34 WIB

Advokat Zainal Abidin Petir dilantik dan dikukuhkan sebagai Ketua Umum Indonesia Beladiri Campuran Amatir Mixed Martial Arts (IBCA MMA) Kota Semarang periode 2025-2029

Sambut Nataru 2026, Pertamina Patra Niaga JBT Pastikan Pasokan dan Layanan Energi Aman

9 Desember 2025 - 23:36 WIB

Resmi Diluncurkan Program Z-Coffee dan BMM, BAZNAS Bakal Canangkan 1.300 Zmart di Jawa Tengah

6 Desember 2025 - 13:58 WIB

Resmi Diluncurkan Program Z-Coffee dan BMM, BAZNAS Bakal Canangkan 1.300 Zmart di Jawa Tengah

Resmi Pimpin KONI Jateng, Sujarwanto: Kami Berkomitmen Memajukan Prestasi Olahraga Jawa Tengah

5 Desember 2025 - 15:34 WIB

Resmi Pimpin KONI Jateng, Sujarwanto:  Kami Berkomitmen Memajukan Prestasi Olahraga Jawa Tengah
Trending di Semarang Raya