WARTA NASIONAL – Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Pemalang menyalurkan bantuan kemanusiaan kepada warga terdampak bencana di Desa Penakir, Kecamatan Pulosari, Kabupaten Pemalang, pada Selasa 27 Januari 2026.
Bantuan tersebut merupakan hasil sinergi dan kepedulian berbagai organisasi wanita yang tergabung dalam GOW Kabupaten Pemalang, serta donatur perorangan.
Seluruh bantuan diangkut menggunakan empat unit mobil menuju lokasi terdampak dan kemudian disalurkan kepada warga yang membutuhkan.

Seluruh bantuan diangkut menggunakan empat unit mobil menuju lokasi terdampak.
Setibanya di Kecamatan Pulosari, rombongan GOW Kabupaten Pemalang diterima langsung oleh Camat Pulosari Arif Senoaji S.STp, M.Si di Posko Kecamatan, sebelum bantuan disalurkan kepada warga yang membutuhkan.
“Kami mengucapkan terimakasih atas bantuan dari GOW Kabupaten Pemalang dan insya Allah akan langsung di salurkan ke desa Penakir,” ujarnya.

Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Pemalang menyalurkan bantuan kemanusiaan kepada warga terdampak bencana di Desa Penakir, Kecamatan Pulosari, Kabupaten Pemalang, pada Selasa 27 Januari 2026.
Ketua GOW Kabupaten Pemalang, Dra. Titien Soewastiningsih Soebari, MEd, PhD, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian organisasi wanita terhadap masyarakat yang sedang mengalami musibah.
“Kami berharap bantuan ini dapat membantu meringankan beban warga terdampak dan memenuhi kebutuhan dasar mereka,” ujarnya.
Adapun kontribusi donasi yang berhasil dihimpun meliputi kebutuhan pokok, perlengkapan sandang, kebutuhan bayi dan dewasa, serta logistik penunjang lainnya yang berasal dari berbagai organisasi dan donatur.
Sementara itu, perwakilan warga setempat mengapresiasi kepedulian GOW Kabupaten Pemalang beserta seluruh pihak yang telah berpartisipasi dalam kegiatan kemanusiaan tersebut.
Penyaluran bantuan berjalan dengan tertib dan lancar. GOW Kabupaten Pemalang berharap bantuan ini dapat memberikan manfaat nyata serta membantu mempercepat pemulihan kondisi warga terdampak bencana.***

















