Menu

Mode Gelap
Peringati HUT ke-80 TNI, Kodim 0711 Pemalang Gelar Doa Bersama Tinjau Progres Proyek Jalan Provinsi dan Kabupaten, Ini Harapan yang Disampaikan Bupati Anom Festival Mangga Desa Penggarit, Kades: Akan Digelar pada 1 hingga 2 November 2025 Hari Penting di Bulan Oktober 2025: Mulai Hari Kesaktian Pancasila, Hari Batik hingga Sumpah Pemuda, Cek Disini! Hari Keroncong Nasional, Bupati Anom: Alhamdulillah Pemalang Jadi Kabupaten Pertama yang Deklarasikan Peringati Hari Kesaktian Pancasila 2025, Bupati Pemalang Tekankan Pentingnya Kebersamaan dan Nilai-nilai Luhur Pancasila

Pendidikan

Santri Pondok Pesantren Al-Amanah Raih Top Model Miss Teenager Muslimah Jawa Tengah 2025

badge-check


					Santri Pondok Pesantren Al-Amanah Raih Top Model Miss Teenager Muslimah Jawa Tengah 2025 Perbesar

Santri Pondok Pesantren Al-Amanah Raih Top Model Miss Teenager Muslimah Jawa Tengah 2025

WARTA NASIONAL – Santri Pondok Pesantren Al-Amanah Kota Semarang, Mega Lestari, membuktikan bahwa Santri juga dapat berprestasi di bidang Modeling. Berkat kerja kerasnya, ia terpilih menjadi Top Model dan Best Speech Miss Teenager Muslimah Jawa Tengah 2025, yang digelar di Solo pada 19-21 September lalu.

Ajang Miss Teenager Muslimah Jawa Tengah menjadi momen penting untuk mengasah kemampuanya dalam bidang modeling, terutama mengenai catwalk.

Berbekal pengalaman santri dan mahasiswa, Mega ingin menunjukkan bahwa Remaja Muslimah dapat berprestasi di berbagai bidang tanpa melupakan nilai-nilai agama dan budaya.

Mahasiswa jurusan Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir (IAT), Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang tersebut menjelaskan banyak hal yang bisa di pelajari dengan mengikuti ajang ini.

Ia senang bisa mengikuti event ini, karena dapat keluarga baru dan bertemu orang-orang hebat yang saling support satu sama lain.

“Jadi makin tau tentang dunia model, terutama ilmu catwalk. Lalu bertemu dengan banyak owner dari brand-brand kecantikan, duta dari berbagai kota, model-model, belajar public speaking, dan alhamdulillah dapet endorse dari brand-brand kecantikan juga,” katanya.

Ia menambahkan, dari kecil memang sudah tertarik pada dunia Model. Sejak kecil, ia seringkali di delegasikan sebagai maskot dalam event tertentu, seperti karnaval, pawai, dan lainnya.

Ketika ada event tertentu yang dilaksanakan oleh jurusan dan fakultas, terkadang ada pula yang memintanya untuk menjadi maskot dalam acara tersebut.

Ia juga mengaku belum pernah mengikuti ajang yang terbilang besar seperti Miss Teenager Muslimah Jawa Tengah.

“Dari kecil memang sudah sering ditunjuk untuk jadi maskot, tapi untuk ajang besar seperti Miss Teenager Muslimah Jawa Tengah itu, ya baru kali ini. Alhamduliilah bisa tembus tiga besar dan jadi Top Model serta Best Speech,” tambahnya.

Selain itu, persiapan yang dilakukan Mega untuk mengikuti ajang ini ialah mempersiapkan diri untuk belajar catwalk dengan menggunakan heels setinggi 15 cm, public speaking, mental, wawasan tentang remaja muslimah Indonesia, khususnya Jawa Tengah, serta menguasai 3B (Beauty, Brain, Behavior).

Miss Teenager Muslimah Jawa Tengah menjadi kesempatan baru bagi Mega untuk terus belajar, berkembang dan membangun relasi di dunia Model.

Kesibukannya sebagai seorang santri dan mahasiswa tidak menghalanginya untuk terus berprestasi. Justru karena menyadari peran diantara keduanya, ia semakin yakin untuk terus berkembang dan berbagi pengalaman dengan banyak orang.

“Karena keberhasilan itu bukan milik mereka yang pintar, tapi milik mereka yang mau berusaha mengambil kesempatan dan berbagi pengalamannya,” tuturnya.***

(Hanifah Sabrina)

Baca Lainnya

Hadiri Wisuda ITB ADIAS, Bupati Anom Dukung Penuh Kemajuan Pendidikan di Pemalang

25 September 2025 - 11:57 WIB

Hadiri Wisuda ITB ADIAS, Bupati Anom Dukung Penuh Kemajuan Pendidikan di Pemalang

Pelantikan Pengurus Rohis SMA Kabupaten Pemalang, Wujudkan Generasi Berakhlak Mulia

18 September 2025 - 17:22 WIB

Pengurus Rohani Islam (Rohis) Kabupaten Pemalang secara resmi dilantik oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pemalang, untuk masa bakti 2025-2026.

Beasiswa DataPrint 2025: Pendaftaran Periode 3 Dibuka, Manfaatkan Kesempatanmu

28 Juli 2025 - 07:19 WIB

INFO BEASISWA! JAPFA Buka Program Beasiswa untuk SMA, SMK, dan Mahasiswa, Cek Syaratnya

22 Juli 2025 - 02:32 WIB

Waspadai Bahaya Ular Weling dan Cara Pencegahannya

21 Juli 2025 - 07:41 WIB

Trending di Daerah