Menu

Mode Gelap
Peringati HUT ke-53, Ketua DPC PDI Perjuangan Pemalang Sampaikan Pesan dan Harapannya Belajar, Bekerja, dan Mengajar di Tengah Dunia Maya: Untuk Apa Kita Hadir? Filsafat Politik Cinta Selama Nataru 2026, Antusiasme Masyarakat terhadap Serambi MyPertamina Tercatat Tinggi Rayakan Harlah ke-53, PPP Pemalang Awali dengan Istighosah hingga Muskercab Jadwal Acara TV SCTV dan Indosiar, Senin 5 Januari 2026: Ada Tayangan Cinta Sedalam Rindu dan Merangkai Kisah Indah

Daerah

Bupati Pemalang Diminta Tingkatkan Kinerja, Legislator PKB: Harus Rombak ‘Kabinet’ dan Ganti Sekda

badge-check


					Anggota Komisi A DPRD Pemalang, Heru Kundhimiarso Perbesar

Anggota Komisi A DPRD Pemalang, Heru Kundhimiarso

WARTA NASIONAL – Anggota Komisi A DPRD Pemalang Bidang Pemerintahan, Heru Kundhimiarso meminta agar Bupati Pemalang, Anom Widiyantoro segera melakukan reformasi birokrasi dengan merombak “kabinet” melalui mutasi, rotasi atau rolling jabatan di Pemerintah Kabupaten Pemalang.

“Perombakan kabinet ini perlu dilakukan untuk meningkatkan kualitas kerja dan layanan prima kepada masyarakat (public of service), peningkatan kesejahteraan rakyat dan percepatan pembangunan di segala lini,”

Mantan aktivis pendiri Pusat Informasi dan Kajian Kebijakan Publik (PUSKAPIK) ini menilai, saat ini banyak pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang posisinya tidak sesuai pada porsi atau kurang memahami dan menjiwai tugas masing-masing.

Jika terus dipertahankan, dikhawatirkan pimpinan OPD dan perangkatnya sudah dinilai kurang mampu, akan menghambat percepatan pembangunan dan pelayanan prima kepada masyarakat akan gagal total.

Diharapkan, diawal masa jabatannya dapat dioptimalkan dengan membuat gebrakan mendasar yakni melakukan evaluasi kinerja secara menyeluruh dan objektif terhadap pemangku jabatan di kabinetnya. Karena, perombakan “kabinet” diharapkan menjadi lokomotif perubahan birokrasi.

Sebagai kontrol sosial, DPRD tentu berkewajiban melakukan evaluasi dan menyampaikan second opinion (rekomendasi) untuk bupati. Ini bukan menjustifikasi, tapi lebih merupakan hasil monitoring dan kajian dari masyarakat kepada kepala daerah agar Pemkab Pemalang tidak mengalami stagnan dalam menjalankan program kerjanya.

Kundhi mengingatkan agar ke depan bupati tidak lagi memakai orang-orang yang hanya laporan ABS (Asal Bapak Senang), tidak visioner, profesional, dan tidak punya program jelas. Untuk itu, sudah saatnya, para pejabat yang tidak punya prestasi dan dedikasi harus diganti dengan pegawai yang kapabel, profesional dan kompetitif.

Politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini melontarkan kritik tajam terhadap kinerja Sekretaris Daerah (Sekda) Pemalang, Heriyanto. Ia menilai bahwa Heriyanto tidak mampu mengoordinasikan kinerja OPD dengan baik, yang berdampak pada lambannya penanganan berbagai masalah di Pemalang.

“Sekda tidak mampu mengoordinir pimpinan OPD. Antara satu dinas teknis dengan dinas teknis yang lain yang saling berkaitan terutama dalam penanganan sampah sama sekali tidak ada koordinasi. Sehingga ini menjadi kacau,”

Menurut Kundhi, lambannya kinerja Sekda dan OPD dalam menangani persoalan daerah menggambarkan adanya masalah mendalam dalam birokrasi Kabupaten Pemalang.

“Sudah saatnya ada pembenahan besar-besaran dalam struktur birokrasi Pemalang untuk memperbaiki kualitas pelayanan publik,” pungkasnya.***

Baca Lainnya

Selamat! Indianto Terpilih sebagai Ketua DPC PDI Perjuangan Pemalang

28 Desember 2025 - 13:47 WIB

Wakil Ketua DPRD Pemalang Aris Ismail Turut Prihatin Atas Kebakaran Kios Pakaian di Pasar Pagi

24 Desember 2025 - 09:51 WIB

Kolase : Kebakaran kios pakaian di Pasar Pagi dan Wakil Ketua DPRD Pemalang Aris Ismail, SAP

Wrayan View Reborn Siap Dibuka Kembali Awal 2026, Tawarkan Keindahan Alam di Kaki Gunung Slamet

23 Desember 2025 - 10:59 WIB

Pengelola wrayan view reborn memantau persiapan wahana sekitar wrayan view reborn

Luar Biasa! Bunda PAUD Pemalang Raih Dua Penghargaan Tingkat Provinsi Jawa Tengah

18 Desember 2025 - 22:52 WIB

Bunda PAUD Pemalang Raih 2 Penghargaan Dari Provinsi Jateng

Hadiri Rakor Bahas Kondusifitas Nataru 2025, Bupati Anom: Pemkab Pemalang Siap Ikuti Arahan Provinsi Jateng

8 Desember 2025 - 19:47 WIB

Bupati Pemalang Hadiri Rakor Forkopimda Jateng Bahas Kondusifitas Nataru Tahun 2025
Trending di Daerah
error: Content is protected !!