Menu

Mode Gelap
Seru! 31 Santri Tahfidz Al-Qur’an MAJT-Baznas Jateng Dilatih Jurnalistik Kebiasaan ngopi di kalangan kehidupan Gen Z Sulit Tidur? Ini Dia Tips Sederhana Agar Tidur Lebih Mudah dan Nyenyak Profil H. Aris Ismail dari Ketua Paguyuban Parkir hingga Wakil Ketua DPRD Pemalang Jadwal Layanan Samsat Keliling Pemalang, Hari Ini Selasa 15 Juli 2025: Buka Dilokasi Ini! H. Aris Ismail: Dari Ketua Paguyuban Parkir hingga Jadi Wakil Ketua DPRD Pemalang

EkoBis

Pertamina Patra Niaga Pastikan Stok LPG 3kg Jateng Aman hingga Lebaran Idul Fitri

badge-check


					Pertamina Patra Niaga Pastikan Stok LPG 3kg Jateng Aman hingga Lebaran Idul Fitri Perbesar

WARTANASIONAL.COM – Pertamina Patra Niaga memastikan stok LPG di Jawa Tengah (Jateng) dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) dalam keadaan aman hingga Ramadhan dan Idul Fitri 1446 Hijriah.

Area Manager Communication, Relation, & Corporate Social Responsibility (CSR) Jawa Bagian Tengah Pertamina Patra Niaga, Taufiq Kurniawan, menghimbau kepada masyarakat untuk tidak terpengaruh dengan pemberitaan di media.

“Kami menghimbau masyarakat tidak panic buying dan membeli LPG sesuai dengan kebutuhan. Karena percuma kalau barang datang selalu habis diborong untuk beberapa wilayah,” kata Taufiq.

Himbauan tersebut mendapatkan tanggapan beragam dari warga masyarakat, salah satunya Ibu Rumah Tangga di Kabupaten Grobogan, Indah, menyampaikan bahwa tidak merasa kesulitan dalam memperoleh LPG 3 Kg.

“Alhamdulliah setiap gas habis, selalu ada tidak sampai antri yang susah, masih lancar tidak ada kendala,” ungkapnya.

Ia menambahkan kemudahan dalam pembelian LPG 3 Kg, “asal membawa KTP sudah bisa beli dengan harga 18.000,” tutup Indah.

Hal serupa juga diungkapkan oleh salah satu warga Kabupaten Grobogan, Heri Setianto yang menggunakan LPG 3 Kg untuk kebutuhan sehari-hari, tidak merasa kesulitan mendapatkan LPG.

“Engga sih sama aja, biasa beli di pangkalan harga 18.000,” ujarnya.

Pada kesempatan yang sama pemilik pangkalan Heri Gas di Kabupaten Grobogan, Mareta, menyampaikan bahwa stok sampai saat ini aman.

“Sampai saat ini tidak ada kendala alhamdulillah lancar, Gas setiap hari juga ada. Setiap hari stok ada 50-70 tabung, untuk stok wilayah daerah kami aman tidak ada antrian. Warga beli dicatat KTP-nya dan beli harga 18.000,” pungkas Mareta.

Di lain kesempatan, salah satu Ibu Rumah tangga di Kabupaten Pati, Dwilia Fitri mengaku terbantu dengan adanya pangkalan LPG.

“Saya beli di pangkalan dengan harga 18.000. Selama ini Saya beli lancar dan tidak antri,” ucap Fitri.

Hal tersebut di perkuat oleh pemilik pangkalan, Siti Fariqoh, bahwa kondisi di wilayahnya selalu aman tidak ada antrian.

“Di sini mendapat kiriman seminggu 4 kali, di sini tidak usah antri kondisinya selalu aman dengan harga HET 18.000,” kata Siti.

Pertamina pastikan pasokan LPG 3 Kg aman hingga Lebaran di wilayah Jateng dan DIY, beberapa diantaranya Kabupaten Demak 39.265 tabung per hari, Kabupaten Kudus 33.502 tabung per hari, Kabupaten Jepara 38.246 tabung per hari, Kabupaten Pati 42.751 tabung per hari, Kabupaten Grobogan 39.375 tabung per hari, Kabupaten Blora 26.083 tabung per hari, dan Kabupaten Rembang 20.422 tabung per hari.

Untuk menemukan pangkalan LPG 3 kg terdekat, masyarakat dapat mengakses melalui link berikut: https://subsiditepatlpg.mypertamina.id/infolpg3kg atau dapat melalui Call Centre Pertamina 135.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Komut Pertamina Iwan Bule Sebut Konsumsi Pertamax Green di Kota Semarang Sangat Baik, Capai 1.100 Liter per Hari

14 Juli 2025 - 07:29 WIB

Komisaris Utama PT Pertamina (Persero) M Iriawan atau yang akrap disapa Iwan Bule melakukan tinjauan ke SPBU 41.502.02 Sisingamangaraja (depan Akpol) pada Hari Jumat (11/07).

INFO LOKER! Dinas Perhubungan Buka Ribuan Formasi, Cek Syaratnya

14 Juli 2025 - 02:57 WIB

H. Aryo Suwaryo: Dari Pasar Petarukan ke Dunia Tekstil, Menginspirasi Lewat Bisnis dan Kepedulian Sosial

11 Juli 2025 - 04:40 WIB

Info Pendaftaran Pelatihan Satpam Gada Pratama Dibuka, Kuota Terbatas!

9 Juli 2025 - 07:19 WIB

INFO LOKER! BRI Buka Lowongan Kerja Brilian Future Leader Program (BFLP) Juli 2025, Cek Jadwal dan Cara Daftarnya!

8 Juli 2025 - 04:35 WIB

BRI Buka Lowongan kerja Brilian Future Leader Program (BFLP) (IG:@rekrutmedan1)
Trending di EkoBis