Menu

Mode Gelap
Gus Harun Dorong Peran Pemuda dalam Mengawal Kebijakan Pembangunan Pertanian di Jateng Dialog Mendalam di Posbankum Kramas, Menteri Hukum Soroti Peran Restorative Justice Jadwal Acara TV Trans 7, Trans TV, Indosiar, SCTV dan MDTV, Senin 17 November 2025: On The Spot hingga Makan Enak Jadwal Acara TV ANTV, RCTI, GTV, MNCTV dan GTV, Senin 17 November 2025: Takdir Cinta Layla hingga SpongeBob SquarePants Gandeng PWI, TP PKK Pemalang Adakan Penanaman Pohon di Kawasan Objek Wisata Bukit Tangkeban Resmi Ditutup MTQ Tingkat Jateng 2025, Prof Yuyun Affandi: Nilai-Nilai Qurani sebagai Pondasi Revolusi Moral

Daerah

Pemkab Pemalang Launching 2 Traktor Siluman Bantuan dari Kementan

badge-check


					Pemkab Pemalang Launching 2 Traktor Siluman Bantuan dari Kementan Perbesar

Pemkab Pemalang Launching 2 Traktor Siluman Bantuan dari Kementan

WARTA NASIONAL – Pemerintah Kabupaten Pemalang hari ini melaunching 2 unit traktor siluman bantuan dari Kementerian Pertanian Republik Indonesia.

Traktor siluman yang cara penggunaannya dengan menggunakan remote di serahkan Wakil Bupati Pemalang Nurkholes kepada kelompok tani “Sri Karya” Desa Cibelok, “Subur Makmur” Desa Danasari, “Nuju Hasil” Desa Loning dan kelompok tani “Mulya Tani” Desa Pesantren di Balai Penyuluh Pertanian (BPP) Kecamatan Taman. Kamis (17/4/2025).

Usai memperagakan penggunaan traktor siluman, Wabup Nurkholes mengatakan, traktor tersebut adalah bantuan dari Kementerian Pertanian sedangkan remotenya dari Kabupaten Pemalang.

Ia menjelaskan, yang paling penting, manfaat traktor tersebut adalah mampu meningkatkan produktivitas pertanian dan diharapkan bisa menjadi daya tarik bagi para petani kaum milenial untuk bisa terjun pada pekerjaan ini.

Sebelumnya, Kepala Dispertan Prayitno menyampaikan, sesuai keputusan Bupati Pemalang nomor 188.4/299/2022 bahwa Pemkab Pemalang mempunyai kawasan lahan pertanian pangan berkelanjutan seluas 34.299 hektar, kemudian Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan (LP2B) 30.299 hektar, dimana kalau lahan itu serentak diolah pada waktu yang sama, dibutuhkan alat mesin pertanian berupa traktor yang luar biasa.

Ia menyebutkan, dengan menggunakan traktor roda dua, berkisar antara 0,4 – 0,5 hektar dalam 1 hari kerja kurang lebih 7-8 jam tergantung lahannya.

“Kalau lahannya naik turun dan keras paling maksimal 0,4 hektar, tapi kalau lahannya disini agak gembur 0,6 dalam 8 jam kurang lebih,” ucapnya.

Dikatakannya pada bulan April lahan tanam kita sesuai Rencana Tata Tanam (RTT) yang sudah ditetapkan oleh Kementerian Pertanian dan kesanggupan Kabupaten Pemalang ada seluas 304 hektar dibutuhkan traktor sekitar 450 unit.

Selain 2 unit traktor siluman, Wabup secara simbolis juga menyerahkan bantuan benih padi genjah kepada sejumlah kelompok tani tersebut.***

Baca Lainnya

Gus Harun Dorong Peran Pemuda dalam Mengawal Kebijakan Pembangunan Pertanian di Jateng

19 November 2025 - 16:05 WIB

Anggota Komis B DPRD Jateng, Harun Abdul Khafizh dalam acara diskusi di Balai Perakitan dan Pengujian Lingkungan Pertanian kabupaten Pati, pada Rabu 19 November 2025.

Perkuat Organisasi, DPD PPNI Tegal Turun Gunung Bangkitkan Semua Komisariat

10 November 2025 - 13:33 WIB

Sambut Musim Hujan, Warga Perumahan Jatinegara Tegal Gelar Kerja Bakti Pemberantasan Sarang Nyamuk

10 November 2025 - 13:16 WIB

Sambut Musim Hujan, Warga Perumahan Jatinegara Tegal Gelar Kerja Bakti Pemberantasan Sarang Nyamuk

Pelatihan Bagi Penyandang Disabilitas Berjalan Sukses, Yayasan MP3DI Sayangkan Dinsos Pemalang Tak Hadir 

3 November 2025 - 12:00 WIB

ayasan Masyarakat Peduli dan Pendamping Penyandang Disabilitas Intelektual (MP3DI) sukses mengadakan kegiatan Pelatihan Keterampilan Produktif Bagi Penyandang Disabilitas

Anom Widiyantoro Raih Penghargaan KPID Award 2025 sebagai Kepala Daerah Peduli Penyiaran

1 November 2025 - 07:13 WIB

Trending di Daerah
error: Content is protected !!